Tuntut RUU Kefarmasian, Mahasiswa Unjuk Rasa di DPRD Kalsel | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 13 November 2019

Tuntut RUU Kefarmasian, Mahasiswa Unjuk Rasa di DPRD Kalsel

BERITABANJARMASIN.COM - 300 massa dari Aliansi Farmasi Indonesia menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung DPRD Kalsel, (12/11/2019). 

Mereka harus menelan kekecewaan, karena dari 55 anggota dewan, hanya satu anggota dewan yang menemui mereka ialah, Ketua Komisi IV, M Syaiffudin. Dalam aksinya mereka menyuarakan RUU tentang kefarmasian.

"Berdasarkan informasi yang kami terima dewan melakukan reses. Kami hanya meminta agar aspirasi ini bisa disampaikan ke DPR RI," ujar Korlap Aksi, Ramadhan.

Dikemukakanya, RUU Kefarmasian ini bukan hanya melindungi profesi farmasi, namun perlindungan kepada masyarakat juga terhadap penggunaan obat-obatan oleh pihak yang ingin menyalahgunakan. "Agar tidak ada lagi oknum, dengan adanya landasan payung hukum yang mengatur hal demikian," terangnya.

Mereka mengharapkan RUU Kefarmasian ini bisa masuk program legislasi nasional DPR RI dan menjadi prioritas dalam Prolegnas DPR RI. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner