Tim PKK Bersama Dinkes Kalsel Menggelar Khitanan Gratis | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 22 April 2021

Tim PKK Bersama Dinkes Kalsel Menggelar Khitanan Gratis

BERITABANJARMASIN.COM - Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kalsel bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) menggelar khitanan massal di Mahligai Pancasila Banjarmasin, Kamis (22/4/2021).

Penjabat Ketua Tim PKK Provinsi Kalsel, Safriyati Safrizal mengatakan selain khitanan masal juga ada program lain, yakni bazar pasar murah.

“PKK Kalsel rutin menggelar beragam kegiatan sosial untuk membantu sesama, salah satunya khitanan gratis," terangnya.

Lebih lanjut, bakti sosial ini adalah salah satu rangkaian program dari PKK Kalsel yang didukung Dinkes Kalsel dan juga Dinkes Kota Banjarmasin sebagai pelaksananya. 

PKK Kalsel  juga mengadakan bazar pasar murah di beberapa titik di seluruh kabupaten yang ada di Kalsel.

Safriyati mengharapkan dukungan Dinkes Provinsi Kalsel agar khitanan massal serupa juga dapat dilaksanakan di seluruh kabupaten dan kota di Kalsel.

Ditambahkan Syafriati, pihaknya juga mengajukan permohonan kepada Penjabat Gubernur Kalsel, Safrizal ZA agar dapat mendukung terwujudnya 10 Program pokok PKK secara menyeluruh. “Perlu kami informasikan pula kader PKK tersebar sampai seluruh pelosok desa," ujarnya 

Menurutnya ini merupakan aset yang sangat potensial untuk dilibatkan dalam setiap lini mendukung pembangunan daerah.

Sementara Safrizal mengatakan PKK adalah sebuah organisasi yang bukan hanya nasional tapi juga dunia yang memiliki kader hingga ruang lingkup terkecil yakni rumah tangga.

Adapun peserta khitanan massal sebanyak 102 orang anak dari 5 kecamatan di Kota Banjarmasin. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner