Tak Ada Persiapan Khusus, Wali Kota Banjarmasin Esok Dijadwalkan Vaksinasi Tahap Dua | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 27 Januari 2021

Tak Ada Persiapan Khusus, Wali Kota Banjarmasin Esok Dijadwalkan Vaksinasi Tahap Dua

BERITABANJARMASIN.COM  - Besok (28/1/2021) Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina dijadwalkan melakukan vaksinasi Covid-19 tahap kedua.

Setelah dua pekan berlalu, pada tahapan vaksinasi pertama, Ibnu mengaku tidak ada persiapan khusus. Berkaca pada vaksinasi pertama, menurutnya tidak ada keluhan apapun setelah divaksin di Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin.

"Kemarin, sudah ada komunikasi dengan bu Atmi selaku Plh Kadinkes untuk vaksin tahap berikutnya," jelas dia, Rabu (27/1/2021).

Padahal jeda beberapa hari setelah vaksin pertama, Ibnu tampak sibuk mengatasi banjir yang melanda di kota seribu sungai. "Kita belum tahu dimana esok akan divaksin," ujarnya lagi.

Namun, lanjutnya, vaksinasi tahap kedua tidak dapat didampingi langsung oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Machli Riyadi karena masih dalam kondisi perawatan di RSUD Ulin.

Ia pun berharap agar Kadinkes Banjarmasin bisa secepatnya sembuh dan kembali bertugas sebagai abdi negara. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner