Dewan Kalsel Minta BPBD Sediakan Perahu Karet di Setiap Kawasan Terdampak Banjir | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Sabtu, 23 Januari 2021

Dewan Kalsel Minta BPBD Sediakan Perahu Karet di Setiap Kawasan Terdampak Banjir

BERITABANJARMASIN.COM - Sekretaris Komisi I DPRD Kalsel, Suripno Sumas meminta pemerintah dalam hal ini BPBD Provinsi Kalsel menyediakan kebutuhan perahu karet di setiap kawasan terdampak banjir  untuk memudahkan evakuasi maupun distribusi logistik kelingkungan tempat tinggal warga.

"Kita meminta pemerintah daerah melalui BPBD Provinsi menyediakan perahu karet disetiap kawasan yang terdampak banjir," ujarnya.

Hal ini didapati Suripno setelah melihat langsung kondisi masyarakat dilapangan yang minim bantuan dan evakuasi sebab kesulitan  menjangkau ujung-ujung kawasan permukiman penduduk karena kurangnya ketersediaan perahu karet.

Dirinya menyarankan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) membeli perahu karet yang bisa dipinjam pakaikan bagi warga melalui 
anggaran bantuan tunai langsung (BTT).

"Kita menyarakan BPBD Kalsel segera turun kelapangan meminjam pakaikan perahu karet tersebut kepada warga terdampak banjir," katanya.

Perahu karet tersebut dapat digunakan warga  sebagai sarana transportasi, menyalurkan bantuan logistik dari para donatur serta evakuasi yang saat ini sangat terganggu karena tinggi airnya rata-rata masih diatas lutut orang dewasa.

"Sehingga dalam pemberian bantuan dapat menjangkau warga secara keseluruhan yang terdampak banjir," ucapnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner