Imam Satria Deklarasi Sebagai Caketum KNPI Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 15 Oktober 2019

Imam Satria Deklarasi Sebagai Caketum KNPI Banjarmasin

Deklarasi- M Imam Satria Jati (baju biru).
BERITABANJARMASIN.COM - Muhammad Imam Satria Jati menyatakan kesiapannya maju sebagai calon Ketua Umum KNPI Kota Banjarmasin, Senin (14/10/2019).

Dalam konferensi pers sekaligus deklarasi di Cafe Upnormal, ia memaparkann visinya. Yaitu untuk membangun pemuda yang berintegritas, SDM berdaya saing dan memberikan manfaat bagi masyarakat. Selain itu, ia juga mempunyai misi meningkatkan keberhasilan kepemudaan Kota Banjarmasin, sehingga konektivitas dan keterampilan akan muncul dan terbangun di "Karena Banjarmasin merupakan role model Kalsel, tentunya menjadi peluang besar bagi pemuda untuk berintegritas," ujarnya.

Dukungan pun berdatangan dari OKP kepemudaan khususnya Cipayung Plus dan beberapa sayap partai. "Saya tidak bisa menyebutkan semuanya, nanti di Musda KNPI Banjarmasin terlihat siapa-siapa saja pendukung kami," ujarnya.

Jika diamanahi sebagai Ketum KNPI Banjarmasin, ia ingin membuat sub bidang lingkungan, hukum, pendidikan dan beberapa bidang lain. "Kami coba menyeluruh ke semua aspek, kita akan mencoba fasilitasi tergantung nantinya mereka (pemuda, red) di organisasi menginginkan berkecimpung di bidang apa," paparnya.
 
Relasi yang baik pun kata ia akan dibangun dengan pemuda serta Pemerintah Kota Banjarmasin. "Membawa pemuda ikut aktif dan proaktif memberikan ide dan gagasan untuk kemajuan Kota Banjarmasin," jelasnya.

Banyaknya pemuda yang apatis terhadap lingkup sosial dan politik juga menjadi perhatian dirinya. Ia mengajak khususnya pemuda berperan aktif ikut ambil andil dalam membangun Kota Banjarmasin. "Saya menyatakan kesiapan maju menjadi calon Ketua Umum KNPI Kota Banjarmasin semoga apa yang direncanakan berjalan dengan baik dan ini bisa menjadi program awal di Kota Banjarmasin yang lebih baik," ucapnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner