Warga Antusias Nyoblos di TPS 15 Komplek Kayu Tangi II | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 17 April 2019

Warga Antusias Nyoblos di TPS 15 Komplek Kayu Tangi II


BERITABANJARMASIN.COM - Akhirnya, hari yang dinantikan rakyat Indonesia sudah tiba. Tepat hari ini Rabu (17/4/2019), menjadi catatan sejarah pesta demokrasi lima tahunan diselenggarakan.

Jika biasanya pencoblosan dilakukan tak serentak, maka tahun ini warga Indonesia tak hanya memilih presiden baru lima tahun ke depan, tapi juga caleg dan juga DPD.

Berdasarkan pantauan wartawan BeritaBanjarmasin.com di TPS 15 yang selenggarakan disamping Masjid Al-Barqah Komplek Kayutangi 2, Banjarmasin Utara antusias warga dalam memilih pemimpinnya begitu besar.

Terbukti semenjak pagi TPS ramai dikunjungi warga yang ingin memilih. Salah satu antusias yang besar ditunjukkan oleh warga Kayutangi 2 bernama Sedayu Anggorowati.

Wanita kelahiran dan asli Jawa ini mengaku semangat menyambut hari ini. "Saya semangat sekali mencoblos hari ini," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com, Rabu (17/4/2019).

Sedayu berharap kepada siapapun presiden dan wakil rakyat yang terpilih agar dapat membawa Indonesia ke arah yang lebih baik dan sejahtera. "Semoga dapat membawa Indonesia lebih baik lagi, serta menjadi pemimpin yang amanah, jujur, adil dan tidak berkhianat," tandasnya. (puji/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner