Dewan Ingin Lokasi Mall Pelayanan Publik Mudah Diakses Warga Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 06 Februari 2023

Dewan Ingin Lokasi Mall Pelayanan Publik Mudah Diakses Warga Banjarmasin

BERITABANJARMASIN.COM - DPRD Banjarmasin menginginkan lokasi yang nantinya dijadikan pembangunan Mall Pelayanan Publik (MPP) mudah diakses warga.

"Kami membayangkan MPP itu seperti mall yang ada tempat ramah bermain anak, difabel, tempat santai dan akses jalan serta parkir yang mudah," jelas Anggota Komisi III DPRD Banjarmasin, Hendra.

Sebelumnya Pemkot Banjarmasin kata Hendra, akan membangun MPP di eks Mitra Plaza namun karena masih bermasalah pada Hak Guna Bangunan (HGB)nya, maka diusulkan berpindah ke Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil). 

Namun opsi ini menurutnya kurang tepat. Sebab kata Hendra tempat tersebut sering macet dan langganan banjir. Selain itu juga akses parkir yang susah dan jalan yang kurang representatif. 

"Ini bukannya memudahkan pelayanan bahkan bisa menambah masalah baru, karena sudah padat orang mengurus dokumen administrasi kependudukan," terangnya.

Untuk itu lanjutnya, DPRD memberikan waktu satu bulan bagi Pemkot Banjarmasin melakukan kajian jika ingin memindah lokasi untuk dibangun MPP tersebut.

"Jadi jangan asal program selesai dan jalan namun tidak ada tindaklanjutnya, ini sebagai masukan kita bersama," ucapnya.

Menurutnya, kesepakatan bersama sejak awal MPP dibangun di eks Mitra Plaza yang dirasa pas dan mudah diakses masyarakat serta dekat dengan sungai yang diharapkan dapat menjadi daya tarik wisata. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner