Milad ke-113, Muhammadiyah Kalsel Bakal Laksanakan Tabligh Akbar | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 19 Juli 2022

Milad ke-113, Muhammadiyah Kalsel Bakal Laksanakan Tabligh Akbar

BERITABANJARMASIN.COMDalam rangka Milad ke-113 Muhammadiyah yang juga bertepatan milad ke-53 Masjid Al - Jihad, pengurus cabang Muhammadiyah Kalsel bakal menggelar tabligh akbar dan program lainnya, 23 Juli 2022.

Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kota Banjarmasin, Taufik Hidayat menerangkan ada beberapa agenda dari program yang dijalankan. "Seperti penandatanganan beberapa MoU bersama instansi swasta maupun Pemkot Banjarmasin," ucapnya, Senin (18/7/2022).

Penandatanganan bersama pemkot sendiri ujar Taufik yakni bersih - bersih masjid dan musholla se-Kota Banjarmasin yang akan melibatkan tim satgas dari pemerintah sebanyak 75 orang per kecamatan.

Kemudian gemar berinfaq bagi anak - anak di sekolah yang diperuntukan bagi siswa yang tidak mampu sebagai beasiswa. "Itu merupakan bagian kerjasama kami bersama pemkot Banjarmasin," ucapnya.

Sebaliknya pemkot menyediakan lahan untuk pemakaman bagi kaum dhuafa secara gratis. Sehingga dapat membantu meringankan beban bagi warga tidak mampu. Selain itu, lanjutnya, pihaknya juga ikut beperan serta dalam perkembangan UMKM yang selama ini terus digaungkan oleh pemerintah kota dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. "Kami sangat apresiasi dan insya Allah ikut berkontribusi," ungkapnya.

Tak hanya itu, bentuk kerjasama dengan pemkot juga dengan melakukan renovasi beberapa masjid untuk lebih berkembang. Seperti Masjid Al Mujahidin, yang akan dikembangkan sehingga perlu pembebasan lahan di kawasan tersebut. Masjid At - Tanwir yang juga melakukan kerjasama bersama Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin. (arum/maya)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner