Sambut Presiden, Warga Banjarmasin Rela Berhadapan dengan Paspampres Demi Kaos Bertuliskan Jokowi | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 22 Oktober 2021

Sambut Presiden, Warga Banjarmasin Rela Berhadapan dengan Paspampres Demi Kaos Bertuliskan Jokowi

BERITABANJARMASIN.COM - Antusias warga Banjarmasin sangat tinggi saat menyaksikan kedatangan Presiden RI Joko Widodo yang meresmikan Jembatan Alalak. 

Saat kedatangannya, Jokowi langsung menyapa dan melambaikan tangan kepada warga sekitar. Bahkan di momen kedatangannya juga Jokowi juga membagikan beberapa baju bertuliskan namanya kepada warga. 

Sontak saja warga saling berebut agar bisa mendapatkan baju kaos yang diberikan presiden. Seperti yang dialami salah satu warga yang hadir, Mami. Rela menerobos kerumunan warga serta penjaga yang mengawal presiden demi mendapatkan baju yang diberikan Jokowi. 

Tak sia-sia usahanya berhasil meski harus berdesak desakan dengan warga yang lain namun ia merasa puas dan senang bisa dapat baju dari orang nomor satu di Indonesia tersebut. 

"Tadi saya usaha langsung, kebetulan saya ngefans sama beliau," ucapnya, Kamis (21/10/2021). 

Momen sepeti ini bukan yang pertama bagi Mami, bahkan dulu saat Presiden Jokowi berkunjung ke Kalsel tepatnya di Gor Hasanudin ia juga melakukan hal yang sama demi mendapat hadiah yang dibagikan presiden. 

"Perasan senang dan waktu nerobos pokoknya fokus sama beliau nerobos aja. Alhamdulillah ngga nyangka juga bisa dapet," tutupnya. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner