Perguruan Tinggi di Kalsel Diminta Segera Beradaptasi ke Digital | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 27 September 2021

Perguruan Tinggi di Kalsel Diminta Segera Beradaptasi ke Digital

BERITABANJARMASIN.COM - Perguruan Tinggi di Kalsel diminta segera beradaptasi ke digital memaksimalkan kemampuan tekonologi informasi dalam menjawab tantangan dan perkembangan zaman.

Hal ini disampaikan Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah XI Kalimantan, Prof. Dr. Ir. H. Udiansyah, M.S yang meminta agar Perguruan Tinggi segera beralih ke era digital hingga hari ini (24/9/2021). "Saya mendorong agar Perguruan Tinggi di Kalsel segera menerapkan digitalisasi ini," ujarnya. 

Menurutnya dengan penerapan digitalisasi, maka segala urusan administrasi kemahasiswaan di Perguruan Tinggi bisa dilakukan dengan mudah dan praktis. 

Salah satunya kata ia yang sudah menerapkan digitalisasi ini yaitu Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIPER) Amuntai yang juga telah melakukan MoU dengan PT Mataer Reflektera Digital (PT MRD) di Aula LLDIKTI Wilayah XI Kalimantan beberapa waktu lalu.

"Saya berharap semakin banyak Perguruan Tinggi di Kalsel yang akan menerapkan digitalisasi ini," katanya.

Disamping itu Dirut PT MRD, Zaidin Zaiti menuturkan digitalisasi kini sudah menjadi sebuah kebutuhan di bidang pendidikan seperti perguruan tinggi. 

Menurutnya perguruan tinggi saat ini memerlukan sebuah sistem yang terintegrasi secara digital seperti solusi yang diberikan pihaknya dengan cost yang realistis dan mudah diaplikasikan baik oleh kampus maupun para mahasiswanya.

Adapun terkait Mou itu Ketua STIPER Amuntai, Dr Ahmad Suhaimi menuturkan pihaknya menggandeng vendor TI PT Mataer Reflektera Digital (PT MRD) untuk membuat aplikasi digital kampus yang dipimpinnya.

Melalui aplikasi tersebut, para mahasiswa terangnya jadi bisa melakukan urusan administrasi secara online dan real time lewat satu aplikasi. 

Digitalisasi ini lanjutnya juga sebagai wujud nyata pihaknya dalam mendukung program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka yang dicanangkan oleh Kementerian Pendidikan RI.

"Tentunya dengan ini sangat memudahkan dan praktis bagi mahasiswa kita sekaligus mendukung program pemerintah," paparnya. (maya/sip)

foto: dok.stmikpontianak

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner