Wujudkan Banjarmasin Smart City, Diskominfotik Maksimalkan SPBE | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 21 Mei 2021

Wujudkan Banjarmasin Smart City, Diskominfotik Maksimalkan SPBE

BERITABANJARMASIN.COM -  Bergerak mewujudkan Banjarmasin sebagai smart city, Dinas Kominfotik Kota Banjarmasin maksimalkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Diskominfotik Kota Banjarmasin, Windiasty Kartika menjelaskan pihaknya menargetkan percepatan pelaksanaan sistem itu. "Kami mengusulkan tambahan anggaran," ucapnya, Jumat (21/5/2021).

Dari delapan zona yang ditarget mampu memiliki basis SPBE, tahun ini akan diaplikasikan di beberapa zona terdekat Balai Kota Banjarmasin. Seperti zona Banjarmasin Tengah dan Banjarmasin Selatan.

Windi menerangkan pihaknya terus menggenjot program menuju smart city bisa terlaksana secara menyeluruh hingga tahun 2023.

Untuk itu melalui anggaran perubahan tahun 2020 pihaknya akan membeli server penunjang untul memudahkan Aparatur Sipil Negara (ASN) melaksanakan sistem tersebut
"Nanti kami kelola aplikasinya agar pengelolaan data secara administrasi lebih teratur," jelasnya.

Seperti mengumpulkan data-data dalam satu server yang cukup sehingga mempermudah pekerjaan dan tugas para ASN.

Ia pun berharap, dengan program tersebut bisa membuat kota seribu sungai menjadi lebih maju dan berkembang. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner