PSU Pilgub Kalsel, Ketua DPRD Kalsel Minta Aktivitas Kerja Diliburkan | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 26 April 2021

PSU Pilgub Kalsel, Ketua DPRD Kalsel Minta Aktivitas Kerja Diliburkan

BERITABANJARMASIN.COM - Ketua DPRD Kalsel, Supian HK meminta Pemprov Kalsel untuk meliburkan aktivitas kerja selama pelaksanaan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilgub Kalsel.

"Kita akan meminta kepada Pj Gubernur agar aktivitas kerja di wilayah PSU diliburkan selama kegiatan PSU," ujarnya Senin (26/4/2021).

Menurutnya, hal ini bertujuan agar partisipasi masyarakat tidak menurun untuk memberikan hak pilihnya. Mengingat suara yang diperebutkan dalam PSU Pilgub Kalsel cukup  besar sebanyak 266.757 yang terdaftar sebagai pemilih tetap (DPT). "Ini cukup signifikan mempengaruhi persentasi perolehan suara paslon," katanya.

Terkait PSU ini lanjutnya KPU Provinsi Kalsel dapat mengusulkan libur di wilayah yang akan menyelenggarakannya. "Kami berharap partisipasi pemilih bisa mencapai 80 persen dan pelaksanaan berjalan lancar," harapnya.

Selain itu, dirinya juga mengimbau para Paslon yang berlaga pada PSU nanti untuk mentaati peraturan yang ada dan tidak saling menjatuhkan. "Dalam PSU ini jangan saling mencari kesalahan, apalagi saling menjatuhkan," tegasnya. 

Adapun PSU akan diselenggarakan di 301 TPS di Kota Banjarmasin, 502 TPS di Kabupaten Banjar dan 24 TPS di Kabupaten Tapin. Total ada 827 TPS di Kalsel yang menggelar PSU. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner