Haul Guru Zuhdi di Masjid Jami Sungai Jingah: Haji Ibnu Sina terlihat khusyu' | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 25 April 2021

Haul Guru Zuhdi di Masjid Jami Sungai Jingah: Haji Ibnu Sina terlihat khusyu'

Banjarmasin – Puluhan ribu jamaah memadati Masjid Jami Kelurahan Antasan Kecil Timur Kecamatan Banjarmasin Utara, Sabtu malam (24/4/2021).

Jamaah yang datang dari berbagai daerah di Kalsel dan Kalteng itu untuk menghadiri Haul Pertama KH Achmad Zuhdiannor atau akrab disapa Guru Zuhdi.

Terpantau dalam kegiatan ini juga dihadiri oleh Mustasyar PCNU Kota Banjarmasin H. Ibnu Sina dan Ketua PCNU Kota Banjarmasin Habib Ali Khaidir Al-Kaff. H. Ibnu Sina  terlihat khusyu'  saat menghadiri dan mengikuti acara Haul Guru Zuhdi.

Padatnya jamaah di masjid tempat Guru Zuhdi sudah terlihat mulai sore hari setelah sholat ashar. Padahal acara baru dimulai setelah sholat tarawih atau sekitar pukul 21.00 wita.

Bahkan sejak sore sepanjang Jalan Masjid Jami hingga persimpangan Jalan Sultan Adam sudah dipenuhi jamaah.

Peringatan haul pertama Guru Zuhdi ini cukup menyedot perhatian umat muslim dari berbagai pelosok daerah. Kendati masih dalam wabah pandemi virus corona (Covid-19).

Sementara itu, dari selembaran informasi haul yang beredar, kegiatan ini juga dihadiri oleh Guru Syaifuddin Zuhri, KH Muhammad Qomaruddin, Guru H. Muhammad Rasyid Ridha, KH Mulkani dan Guru H. Ilham Humaidi.

Almarhum Guru Zuhdi merupakan anak kandung almarhum KH Muhammad, salah seorang tokoh pendiri Pondok Pesantren Al Falah Banjarbaru. Guru Zuhdi meninggal dalam usia 48 tahun, pada 9 Ramadhan 1441 Hijriah atau bertepatan Sabtu 2 Mei 2020 Masehi sekitar pukul 07.40 WIB.

Sebelum meninggal almarhum Guru Zuhdi sempat menjalani perawatan di RS Medistra Jakarta. Jenazah Guru Zuhdi setelah dibawa ke Banjarmasin pada hari itu juga dan dimakamkan setelah sholat Maghrib di samping rumah almarhum, Jalan Antasan Kecil Timur atau belakang Masjid Jami. (Rilis/Rz)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner