Ribuan Siswa SMP se-Kalsel Ikuti Khataman Al Qur'an | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 11 Maret 2020

Ribuan Siswa SMP se-Kalsel Ikuti Khataman Al Qur'an

BERITABANJARMASIN.COM- Khataman massal Al-Qur'an diikuti sebanyak 5.000 siswa kelas XII SMA beserta pendamping se Kalimantan Selatan, berlangsung khidmad, Senin (9/3/2020) di Masjid Raya Sabilal Muhtadin.

Dalam kesempatan ini Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor (Paman Birin) memimpin untuk melantunkan Surah Ad-Dhuha dengan penuh penghayatan. 

Lelaki yang akrab disapa Paman Birin ini mengatakan kegiatan Khataman Al-Qur'an sesuai dengan visi dan misi pembangunan daerah yaitu mengembangkan sumber daya manusia yang agamis, sehat, cerdas dan terampil.
"Kita berkomitmen bersama untuk melestarikan nilai-nilai religius bernuansa islami bagi penganut agama islam," tuturnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Prov Kalsel, Yusuf Effendy mengatakan untuk peserta dari Khataman Al-Qur'an dari luar daerah yang jaraknya cukup jauh seperti Kotabaru mereka terlebih dahulu menginap di Banjarbaru."Kalo yang dekat langsung menuju ke Sabilal," jelasnya.

Ia berharap melalui khataman Al-Qur'an ini siswa SMA Kelas VII  bisa berperilaku Qur'ani. Khataman Al-Quran yag diikuti siswa se-Kalsel ini juga merupakan yang pertama kalinya digelar.

Selanjutnya menurut penuturan Kepala  SMA Garuda Baru perwakilan dari Kotabaru, Yulianah Eti Muslimah mengatakan rombongan yang ia bawa sebanyak 50 orang baik dari siswa beserta pendamping dari 25 SMA yang ada di Kotabaru.

Yulianah juga berharap agar kegiatan khataman Al-Qur'an yang diikuti siswa SMA se-Kalsel ini tidak hanya bertempat di Banjarmasin saja tetapi bisa keliling di setiap kabupaten/kota se-Kalsel agar siswa bisa lebih mengenal dan tahu tiap-tiap kabupaten/kota di Kalsel.

"Kalo bisa kita perkabupaten bergiliran bukan hanya ada di wilayah sini saja, hendaknya setiap tahun beda-beda kabupaten biar anak-anak tau kabupaten yang dikunjungi," pungkasnya. (Fitri/Puji)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner