Tuan Rumah HPN 2020, Kalsel Diharap Tonjolkan Kearifan Lokal | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 20 Desember 2019

Tuan Rumah HPN 2020, Kalsel Diharap Tonjolkan Kearifan Lokal


BERITABANJARMASIN.COM - Kalsel akan menjadi tuan Hari Pers Nasional (HPN) 2020. Untuk itu diharapkan bisa menggunakan konsep yang mengusung kearifan lokal. 

Hal ini seperti diutarakan Menhub RI, Budi Karya Sumadi, ia menginginkan adanya balutan kearifan lokal mewarnai Hari Pers Nasional pada Februari 2020 mendatang.

Puncak peringatan Hari Pers Nasional jatuh pada 9 Februari 2020. Berdasarkan kesepakatan, Kalsel didapuk menjadi tuan rumah. Sebagai tuan rumah, tentunya Kalsel akan melakukan pembenahan menyambut tamu yang datang dari pelosok seluruh Indonesia.

"Kami berharap dari Kalsel mengadakan semacam festival-festival dengan mengangkat kearifan lokal yang ada," terangnya saat hadir dalam peresmian Bandara Internasional Syamsudin Noor.

Menteri Perhubungan Republik Indonesia pada Kabinet Indonesia Maju (2019 - 2024) tersebut menuturkan, Kalsel patut berbangga dengan hadirnya bandara yang merupakan hasil karya anak bangsa ini.

Sebagaimana diketahui, bandara yang berjuluk The Jewel Of Borneo tersebut memiliki luasan delapan kali lipat dari yang sebelumnya sehingga dapat menampung tujuh juta penumpang setiap tahunnya.

Dirinya berharap dengan telah diresmikan bandara yang baru ini dapat menumbuhkembangkan sektor-sektor yang ada di Kalsel. "Tentunya dengan dukungan dan arahan dari pihak berkompeten didalamnya," ucapnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner