Rute Tercepat Menuju Bandara Syamsudin Noor Masih Dikaji | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 19 Desember 2019

Rute Tercepat Menuju Bandara Syamsudin Noor Masih Dikaji


BERITABANJARMASIN.COM - Skema jalur alternatif menuju Bandara Internasional Syamsudin Noor saat ini tengah direncanakan guna mencari rute terpendek dari Jalan A Yani. 

Wali Kota Banjarbaru, Nadjmi Adhan mengatakan hingga saat ini pihaknya tengah berkoordinasi dengan Pemprov Kalsel untuk mencoba beberapa alternatif pelebaran jalan menuju bandara.

Usul ini pun kata ia, telah disampaikan kepada pihak Angkasa Pura I sebagai pengelola bandara yang sekarang berstatus internasional tersebut. Seperti diketahui masyarakat dari arah Kota Banjarmasin dapat melalui beberapa rute jalan seperti KM 17 melalui Jalan Lingkar Utara dan melalui Jalan Golf Landasan Ulin Banjarbaru. Sementara dari arah Banjarbaru ke bandara banyak alternatif seperti melalui Jalan Bina Putera.

"Kalau dari Jalan Bina Putera itu terlalu banyak lahan yang dibebaskan, kami mengingingkan lebar jalan itu 30 meter. Nanti Kita akan coba koordinasikan lebih lanjut," ujarnya, Rabu (18/12/2019) saat peresmian Bandara Syamsudin Noor.

Menurutnya Jalan Golf juga berpotensi untuk dilakukan pelebaran namun ada beberapa indikator yang harus pihaknya perhatikan lagi. "Jalan Golf itu ada kemungkinan diperlebar namun sampai saat ini kami masih mencari jalan alternatif terpendek menuju bandara," terangnya. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner