Paman Birin Beri Wejangan di SMP-SMA GIBS | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 08 Juli 2019

Paman Birin Beri Wejangan di SMP-SMA GIBS


BERITABANJARMASIN.COM - Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, hadiri langsung penyambutan siswa baru SMP-SMA Global Islamic Boarding School, Ahad (7/7/2019), di Jalan Trans Kalimantan, Kabupaten Batola.

Ia mengingatkan pentingnya bagi lembaga lendidikan untuk terus meningkatkan mutu  pengelolaan manajemen pendidikan. Pemprov Kalsel, lanjutnya, akan terus mendorong program kerja lembaga pendidikan di semua tingkatan, termasuk lembaga pendidikan yang dikelola pihak profesional atau swasta.

Gubernur mengatakan,  pemilihan program jurusan yang tepat dan dibutuhkan dunia pasar kerja menjadi kunci dasar kemandirian, kesuksesan sebuah lembaga pendidikan dalam mewujudkan visi misinya.

Program atau jurusan pendidikan di semua tingkatan, terlebih lembaga pendidikan yang dikelola kelompok profesional atau swasta, lanjutnya,  tentu harus mengacu tata kelola sistem pendidikan nasional.

"Pemerintah sangat mengapresiasi  apa yang telah dilakukan lembaga pendidikan profesional, seperti pendidikan di SMP- SMA GIBS, kiprahnya di bidang peningkatan sumber daya manusia (SDM) turut membantu daerah," ucapnya.
 
Paman Birin menambahkan, upaya peningkatan kualitas SDM Daerah menjadi salah satu visi sentral pembangunan daerah. Pemprov Kalsel menempatkannya pada Visi Kalsel Mandiri dan Terdepan (MAPAN), Lebih Sejahtera, Berkeadilan, Berdaya Saing.

Melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan juga telah diprogramkan bantuan beasiswa bagi  siswa kurang mampu. Bantuan Operasional Sekolah Daerah (BOSDA) membantu keterbatasan anggaran BOS dari pemerintah.

Terkait dengan siswa SMP dan SMA yang baru masuk, Direktur GIBS Zulfikar Alimudin berharap bisa membantu anak-anak yang masih belia dan terpapar gadget. "Maka Kita harus membimbing mereka bisa memilah mana yang bisa dipakai untuk belajar lebih bagus lagi," ucapnya kepada Beritabanjarmasin.com. (fitri/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner