Inilah Dirut RSUD Suriansyah dan Tiga Kepala Dinas yang Baru Dilantik | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 13 Mei 2019

Inilah Dirut RSUD Suriansyah dan Tiga Kepala Dinas yang Baru Dilantik


BERITABANJARMASIN.COM - Tiga pejabat tingkat pratama lingkup Pemkot Banjarmasin beserta Direktur Utama RSUD Sultan Suriansyah Banjarmasin resmi dilantik Wali Kota, Banjarmasin, Ibnu Sina di Aula Kayuh Baimbay, pagi (13/5/2019) ini.

Adapun tiga pejabat tersebut adalah Taufik Rifani sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Machli Riyadi sebagai Kepala Dinas Kesehatan, Iwan Ristianto sebagai Kepala Dinas Sosial dan dr Sukotjo Hartono sebagai Dirut RSUD Sultan Suriansyah Banjarmasin.

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina berharap dengan dilantiknya para pejabat tersebut bisa menjalankan kewajibannya sebagai ASN yang mengemban amanah ratusan ribu masyarakat Kota Baiman tersebut.

"Saya harap dengan dilantiknya Kadinkes dan Dirut RSUD bisa mewujudkan harapan warga dan pemkot untuk dioperasionalkan RSUD Sultan Suriansyah 24 September mendatang," tuturnya kepada BeritaBanjarmasin.com usai melantik tiga pejabat.

Orang nomor satu di Bumi Kayuh Baimbay itu juga mengatakan tiga pejabat agar bisa secepatnya beradaptasi menjalankan program yang telah dijalankan untuk bisa lebih maksimal lagi.

Khususnya kepada Kadinkes dan Dirut RSUD Sultan Suriansyah untuk bisa secepatnya melanjutkan pembangunan fisik rumah sakit serta melantik kepengurusannya. Mengingat operasional RSUD ditargetkan 24 September 2019 mendatang, sebagai kado Harjad Kota Banjarmasin. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner