Teladani Kartini, PKK dan Dinas P3A Kalsel Gelar Berbagai Lomba | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 21 April 2019

Teladani Kartini, PKK dan Dinas P3A Kalsel Gelar Berbagai Lomba


BERITABANJARMASIN.COM - Peringati Hari Kartini ke 140 yang diperingati pada 21 April, PKK Se Kalsel bersama Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Kalsel menggelar perayaan Hari Kartini lewat berbagai macam lomba seperti lomba fashion show dan bazar hasil karya kreasi dan produksi binaan dari TP PKK Kalsel di Gedung Mahligai Pancasila, Sabtu (20/4/2019).

Para peserta yang ikut dalam perayaan merupakan anggota TP PKK dan pegawai di lingkup Pemprov Kalsel. Para peserta pun berlenggak lenggok di atas podium dengan memakai gaun khas Indonesia yakni Kebaya sebagai simbol perwujudan tokoh emansipasi wanita, Kartini.

Gubernur Kalsel, H Sahbirin Nor dalam sambutan yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Prov. Kalsel Abdul Haris Makkie berujar kegiatan seperti ini merupakan titik balik dan spirit perempuan Indonesia dalam emansipasi wanita. "Peringatan Hari Kartini  merupakan simbol emansipasi wanita, simbol perjuangan kaum perempuan dalam persamaan hak dan kewajiban," ujarnya kepada BeritaBanjarmasin.com, Sabtu (20/4/2019).

Di sisi lain, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Kalsel, Husnul Hatimah dalam laporannya mengungkapkan peringatan Hari Kartini merupakan  bahwa upaya untuk meningkatkan peran wanita-wanita di Kalsel.
"Diperingatinya Hari Kartini ini bertujuan untuk meneladani  semangat juang R.A Kartini," ucapnya. (puji/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner