Ini Update Jumlah Pelamar CPNS 2018 di Akun SSCN | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 12 Oktober 2018

Ini Update Jumlah Pelamar CPNS 2018 di Akun SSCN

Pengumuman resmi dari akun twitter BKN/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Memasuki tiga hari sebelum berakhirnya pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2018, 15 Oktober nanti ini update jumlah pelamar di akun SSCN.

Mengutip dari akun sosial media Twitter dan Facebook dari Badan Kepegawaian Negara (BKN) sampai dengan Kamis (11/10/2018) jumlah pelamar yang sudah memilili akun sebanyak 4.150.115 dan jumlah pelamar yang berstatus selesai daftar sebanyak 2.572.891 orang.

Sedangkan untuk pelamar umum jumlah yang mendaftar akun sebanyak 4.081.2013 orang dan pelamar selesai daftar sebanyak 2.550.363 orang.

Hingga memasuki H-3 penutupan, ada saja pelamar yang baru saja selesai memilih instansi  3.080.981 bertambah sebanyak 121.106 orang.

BKN Melalui akun resminya mengimbau kepada pelamar untuk secepatnya memilih instansi, daftar, dan mengirim berkas fisik mengingat waktu pendaftaran akan segera berakhir. Ada sebanyak 1.564.998 pelamar yang belum submid atau mengirim dokumen fisik dan menyelesaikam proses pendaftaran.

Ini lima daftar Instansi pusat yang menjadi instansi dengan jumlah pelamar terbanyak dalam pendaftaran CPNS 2018.
1. KemenkumHAM sebanyak 410.988 orang.
2. Kementrian Agama sebanyak 219.808 orang
3  kejaksaan agung sebanyak 47.241orang
4. Kemetrian Ristekdikti sebanyak 47.083 orang
5. Kementrian Perhubungan sebanyak 34.515 orang.

Sedangkan Wilker Kanreg BKN Banjarmasin yaitu
1. Pemerintah Provinsi Kalsel  sebanyak 7.143 pelamar
2. Pemerintah Kota Banjarmasin sebanyak 5.204 pelamar.

Deni Agung, salah satu pelamar yang lolos PNS 2017 di Kementrian Hukum dan HAM dengan formasi Sipir atau penjaga tahan yang bertugas di Kandangan memberi himbauan dan tips yang harus diperhatikan bagi pelamar CPNS 2018.

Mengingat pelamar di KemenkumHAM dengan formasi Sipir di Kalimantan Selatan sebanyak 7671 pelamar sedangkan tenaga yang dibutuhkan hanya 43 orang. "Optimis, selalu belajar, selalu berlatih, dan jangan lupa selalu libatkan Allah dalam setiap langkah," pungkasnya. (puji/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner