Salut! Anggota Dewan Ini Turun Langsung Tangani Keluhan Warga Sungai Lulut | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 19 Juli 2018

Salut! Anggota Dewan Ini Turun Langsung Tangani Keluhan Warga Sungai Lulut

Gapura (pintu gerbang) terletak di Komplek Bersama, Rt 18 Kelurahan Sungai Lulut, yang dipersoalkan oleh Dinas PUPR Banjarmasin/beritabanjarmasin.com
BANJARMASIN, BBCOM - Pagi-pagi buta ramai di salah satu grup Whatsapp warga Komplek Bersama, Kelurahan Sungai Lulut RT18, Banjarmasin Timur, membicarakan surat Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Banjarmasin. 

Rupanya instansi tersebut mengeluarkan surat pemberitahuan tentang pemindahan pintu gerbang dengan nomor surat: 165/DPUPR-BJL&PJU/IIV/2018, yang disampaikan kepada Ketua RT18.

Menanggapi hal itu, Sunardi Ketua RT18 Komplek Bersama Kelurahan Sungai Lulut langsung angkat bicara. "Gapura (pintu gerbang) ini sebelumnya sudah dibangun dengan kondisi setengah jadi, dan kami melanjutkannya," ucapnya kepada BeritaBanjarmasin.com.

Gapura ini, terangnya, merupakan kehendak dari warga. "Saya hanya menyalurkan aspirasi warga, uangnya pun patungan dari seluruh warga komplek," ujarnya, Kamis (19/7/2018).
(kiri) Fakhrudin warga setempat, (tengah) Mathari anggota legislatif DPRD Kota fraksi PKS, (kanan) Sunardi Ketua Rt 18/beritabanjarmasin.com
Lebih lanjut, ia sempat kaget ketika mendapatkan surat dari Dinas PUPR Kota Banjarmasin. "Saya kaget dapat surat dari dinas, kalau dari kami ya silakan mau dibongkar atau diundur, asalkan biaya pengerjaannya ditanggung dinas," sambungnya.

Sementara itu, saat dikonfirmasi, anggota legislatif Kota Banjarmasin Mathari dari Fraksi PKS yang meninjau tempat kejadian mengatakan, terlepas dari ketidaktahuan warga, dewan mengapresiasi karena masyarakat sudah berniat membuat Banjarmasin lebih indah dengan pembangunan gapura komplek. Ia pun secepatnya akan menindaklanjuti. "Secepatnya akan kita komunikasikan dengan dinas terkait mengenai hal ini, jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan," tandasnya.

Senada dengan Mathari, Fakhrudin warga setempat berharap, kedua belah pihak mendapatkan solusi. "Semoga mendapatkan solusi terbaik bagi masyarakat, apalagi tadi juga sudah ada dari DPRD Kota Banjarmasin yang meninjau langsung," ujar jaksa pada Kejaksaan Tinggi Kalsel tersebut. (ayo/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner