DLH Banjarmasin Siap Rawat Taman Vertikal Kuliner Baiman | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 09 Agustus 2017

DLH Banjarmasin Siap Rawat Taman Vertikal Kuliner Baiman

BANJARMASIN, BBCOM – Terkait keingianan Dinas Koperasi dan UMKM Kota Banjarmasin untuk menyerahkan taman vertikal kuliner Baiman yang mati akibat kekeringan. Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Banjarmasin Mukhyar menyatakan, siapa dan bersedia untuk melanjutkan pemeliharaan yang saat ini masih menjadi tanggung jawab Dinas Koperasi.


Hanya saja ujar Mukhyar, pihaknya akan menerima sesudah taman vertical tersebut dibenahi kembali. Sebabnya pihaknya tidak berani menerima jika kondisinya mati seperti sekarang ini.

“Kita siap saja menerima, tapi kami minta tolong agar taman itu dibenahi terlebih dahulu. Ditanami bibit, setelah tiga bulan baru kami siap menerima,” ucapnya di balai kota, Rabu (9/8/2017).

Ia mamaklumi, jika taman vertikal yang berfungsi untuk mempercantik kawasan Pusat Kuliner Baiman itu mati. Sebab, merawat taman vertikal tidak bisa sembarangan.  pemeliharaan taman vertical berbeda dengan tanaman yang biasanya hidup langsung ditanah. Sehingg perlu perhatian yang khusus untuk perawatannya.

“Supalai air itu harus teratur, kalau kekurangan air ya jelas mati lah. karena tidak sama dengan tanaman umumnya. Kemudian harus disediakan tendon air, jika sewaktu – waktu air mati tanaman tetap bisa mendapatkan air. berbeda dengan dengan tanaman yang tumbuh langsung ditanah,” jelas mantan Kelapa Dinas Kebersihan ini.

Nantinya setelah diserahkan, Mukhyar juga bersedia untuk memasukan anggaranya pemeliharaan ke DLH. Sebab ia juga sudah mendengar jika Dinas Koperasi terkendala dalam hal anggaran pemeliharaan.

“Nanti akan kami anggarkan di 2018 untuk pemeliharaanya,” ucapnya.

Selain itu, disinggung kesiapan DLH menghadapi cuaca extrim yang akhir – akhir ini mulai terjadi. Mukhyar mengatakan, pihaknya terus melakukan pengontrolan terhadap taman vertikal maupun pohon yang ada di kota berjuluk seribu sungai ini. Agar insiden robohnya taman vertikal di fly over pada waktu yang lalu tidak terulang kembali.

“Kita terus melakukan pengecekan. Cukuplah yang dulu - dulu menjadi pengalaman, untuk vertikal sudah kita kuatkan pondasinya, Insya Allah aman,” ujarnya. [sbr]

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner