Banteng Muda Indonesia Kalsel : "Kita Perlu Pemimpin yang Pancasilais" | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Minggu, 04 Maret 2018

Banteng Muda Indonesia Kalsel : "Kita Perlu Pemimpin yang Pancasilais"

Banjarmasin, BBCom - Banteng Muda Indonesia (BMI) Kalimantan Selatan adakan dialog kepemudaan dengan mengusung tema "Ideologi Pancasila dan Kepemimpinan" berlangsung di sekretariat DPD PDI-Perjuangan Kalsel, Sabtu (3/03).
Sesi saat foto bersama peserta dengan narasumber/beritabanjarmasin.com
Sebagai narasumber Hadi Soesilo Ketua Badiklatda DPD PDI Perjuangan; dan Fahrin Nizar sekretaris DPD BMI Kalsel.

Fahrin Nizar yang juga mantan anggota legislatif DPRD Batola menyampaikan bahwa adakalanya pemimpin harus tegas dan adakalanya harus lembut.

"Teori kepemimpinan ini sangat banyak tapi yang ingin kita lakukan adalah praktiknya, pemimpin harus melihat situasi, ada kalanya pemimpin harus tegas dan ada kalanya harus harus lembut," tuturnya.

Sementara itu Hadi Soesilo menyampaikan bahwa Pancasila adalah harga mati.

"Mari kita kuatkan kembali ideologi kita, teman-teman sudah tahu bahwa pancasila adalah harga mati, dan sekarang kita perlu pemimpin yang pancasilais," tegasnya.

Acara yang di hadiri kalangan anak muda dari berbagai macam latar belakang organisasi itu berjalan dengan interaktif.


Agustinus, salah satu peserta dialog mengungkapkan dengan dialog kepemudaan ini selain kita mendapatkan wawasan kepemimpinan dan pancasila,  juga sebagai wadah silaturahmi antar pemuda, golongan, dan agama. [habibi/ayo]

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner