Pemkot Banjarmasin Bakal Bangun Jembatan Penghubung Sungai Jingah dan Sungai Bilu | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 30 November 2022

Pemkot Banjarmasin Bakal Bangun Jembatan Penghubung Sungai Jingah dan Sungai Bilu

BERITABANJARMASIN.COM - Urai kemacetan, Dinas PUPR Banjarmasin rencanakan pembangunan jembatan penghubung Sungai Jingah ke Sungai Bilu.

Kepala Dinas PUPR Banjarmasin, Suri Sudarmadyah menyebutkan saat ini tengah melakukan review feasibility study (FS) atau studi kelayakan dan detail engineering design (DED).

"Sebelumnya, rencana proyek pembangunan jembatan penghubung antar dua kelurahan direncanakan di 2018," terangnya, Rabu (30/11/2022).

Namun, saat itu ujar Suri Sudarmadyah masih ada kendala pelaksnaan pengerjaan sehingga rencana tersebut kembali kita lanjutkan di 2022.

Pada review sendiri, pihaknya memiliki beberapa opsi pembangunan jembatan yang masih uji kelayakan. "Kami masih uji kelayakan untuk mengetahui titik pas pembangunan," imbuhnya.

Apalagi menurutnya, di kawasan Sungai Jingah khususnya ada wisata religi dan banyak rumah bahari suku Banjar. Sehingga penentuan lokasi untuk pembangunan harus fleksibel dan strategis. 

Di samping itu, menurutnya lagi pembangunan dimulai pembebasan lahan yang masih dalam tahapan penghitungan persilnya. "Untuk konsepnya direncanakan gantung, namun kita masih menunggu hasil review," kata ia.

Sementara itu, secara terpisah Komisi IV DPRD Kota Banjarmasin, Sukhrowardi mengatakan bahwa pembangunan sudah bisa dilakukan segera.

Pasalnya pembebasan lahan untuk pembangunan jembatan penghubung Kecamatan Banjarmasin Timur dan Kecamatan Banjarmasin Utara telah dianggarkan dalam APBD tahun 2023. "Baru saja ketuk palu dan anggaranya sebesar Rp5 miliar," pungkasnya. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner