Hubungan Harmonis Antara Datuk Kalampayan dan Sultan Banjar Zaman Dulu | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 25 Januari 2022

Hubungan Harmonis Antara Datuk Kalampayan dan Sultan Banjar Zaman Dulu


Datu Kalampayan (Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari) memiliki hubungan yang harmonis dengan keluarga Kesultanan Banjar. Beliau berdua saling memuliakan dan bahkan ada ikatan perkawinan antara beliau berdua.

Seperti yang tercatat dalam kitab Sabilal Muhtadin, datu Kalampayan menuliskan : "seorang raja yang amat besar pahamnya dan memiliki kecerdikan dan memperbaiki segala pekerjaan agama dan pekerjaan dunia"

Sedangkan Sultan sendiri ketika akan wafat berwasiat kepada keturunannya : "Syekh Muhammad Arsyad adalah seorang sahabatku dan dia pula seorang guru ku, maka aku wasiatkan kepada anak cucu ku turun temurun janganlah durhaka kepadanya dan anak zuriatnya, jika durhaka tidaklah ia selamat"

Hubungan Satu Kalampayan dengan Sultan Banjar ini diperkuat lagi dengan ikatan perkawinan. Sultan Banjar mengawinkan Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari dengan cucunya yang bernama Ratu Aminah binti Pangeran Thoha bin Sultan Tahmidillah

Datu Kalampayan pun sebenarnya adalah anak angkat salah satu Sultan Banjar, karena Datu Kalampayan saat kecil sangat baik akhlaq dan sangat cerdas. Sultan Banjar pula yang mengirim Datu Kalampayan untuk belajar ilmu agama ke Tanah suci Makkah.

Sumber : buku Sejarah Banjar Balitbanda Provinsi Kalsel oleh penerbit Ombak Yogyakarta. Sub judul riwayat hidup Syekh Muhammad Arsyad Al-Banjari, halaman 222

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner