Pemkot Banjarmasin Terapkan Sistem Zonasi untuk BPK | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 03 September 2021

Pemkot Banjarmasin Terapkan Sistem Zonasi untuk BPK

BERITABANJARMASIN.COM - Ada 277 Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) yang terdaftar di Pemkot Banjarmasin. Pemkot akan menerapkan sistem zonasi, seperti apa?

Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina memaparkan Satpol PP dan Damkar Kota Banjarmasin terus melakukan sosialisasi kepada ratusan BPK dalam pelaksanaan sistem zonasi.

"Berkaca terjadinya insinden beberapa bulan lalu, membuat kami harus melakukan pemetaan," ujarnya saat memberikan bantuan CSR ke BPK Kayu Bulan Sungai Andai, Kamis (2/9/2021).

Ibnu menilai penentuan zonasi sangatlah tepat, agar BPK di masing - masing kecamatan bisa mengerjakan tugasnya dengan baik.  Tanpa harus berjejal dan membuat kemacetan yang panjang di jalan, hingga mengganggu pengendara yang berlalu lintas. "Zonasi ini terus kami galakkan agar benar - benar efektif pelaksanaannya," kata ia. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner