Ini Tanggapan Tim BirinMu atas Penolakan Tim Haji Denny di Pleno Rekapitulasi Suara | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 18 Juni 2021

Ini Tanggapan Tim BirinMu atas Penolakan Tim Haji Denny di Pleno Rekapitulasi Suara

BERITABANJARMASIN.COM - KPU Kalsel telah menetapkan Paslon 01, H Sahbirin Noor- H Muhidin (BirinMu) sebagai pemenang Pilkada 2020. Atas kemenangan tersebut,Tim BirinMu mengaku tidak perlu suka cita (euforia) berlebihan.

Sekretaris tim pemenangan BirinMu, Achmad Maulana yang juga merupakan saksi dalam rapat Pleno KPU Kasel Kamis (16/6/2021) berterimakasih kepada semua masyarakat Kalsel, partai pendukung maupun pengusung atas hasil kemenangan yang diperoleh. "Atas kemenangan ini kita syukuri, alhamdulillah," ucapnya.

Ia mengatakan tidak perlu bersuka cita (euforia) berlebihan dalam merayakan kemenangan dengan alasan agar tidak memperkeruh suasana di tingkat masyarakat.

"Tidak perlu euforia berlebihan dan kita bersiap untuk lebih cepat membenahi pembangunan di Kalsel," jelasnya.

Adapun terkait opsi tim H2D yang akan kembali mengajukan banding ke MK, Maulana mengatakan itu adalah hak mereka.

Kemudian berkaitan dengan perdebatan antar saksi terkait pernyataan sikap sebanyak 7 point penolakan yang disampaikan tim H2D ditanggapi Maulana.

"Pernyataan sikap itu sah saja dibacakan, namun saat point dimasukkan dalam berita acara kejadian khusus kami keberatan," paparnya.

Menurutnya tujuh point tersebut merupakan alasan tim H2D untuk tidak memberikan tandatangan dan menolak hasil rekapitulasi perolehan suara di tingkat KPU Kalsel. 

Dalam penandatanganan berita acara penetapan hasil pleno KPU Kalsel, hanya saksi tim BirinMu yang menandatangani berita acara. Sedangan saksi tim H2D hanya menyaksikan penandatanganan berlangsung. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner