Besok Terakhir Penerapan Status Tanggap Darurat Banjir di Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Rabu, 27 Januari 2021

Besok Terakhir Penerapan Status Tanggap Darurat Banjir di Banjarmasin

BERITABANJARMASIN.COM - Besok (28/1/2021) pemberlakuan status tanggap darurat bencana banjir di Banjarmasin berakhir. Namun belum dipastikan, apakah statusnya turun jadi siaga darurat atau tidak.

Hal itu disampaikan Plt Kepala BPBD Kota Banjarmasin, Budian Noor. Menurutnya, pemkot masih menganalisa apakah akan menurunkan statusnya ke siaga darurat atau tidak.

Mengingat masih ada kawasan tergenang banjir dan masih adanya pengungsi. “Kita lihat perkembangannya besok apakah dihapuskan atau ke status siaga darurat,” paparnya, Rabu (27/1/2021).

Sesuai data BPBD Kota Banjarmasin dua kecamatan masih terendam banjir, khususnya kawasan timur meliputi Sungai Lulut, Pramuka, Ahmad Yani, Manggis, Gatot Subroto.

Dengan klasifikasi ketinggian air kawasan tersebut berbeda, tergantung lokasinya.
Ia menegaskan beberapa kebijakan masih berlaku. Mulai dari posko dapur umum dan distribusi bantuan kepada warga terdampak banjir. "Tapi yang jelas proses penanganannya berbeda," tambahnya.

Ia mengatakan pasca banjir kemungkinan pemkot lebih dominan kepada pembersihan sisa-sisa banjir dan sampah. (arum/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner