Kalah Lagi, Djanur Ingin Lakukan Perbaikan untuk Barito | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 24 September 2019

Kalah Lagi, Djanur Ingin Lakukan Perbaikan untuk Barito

Foto: bola.net
BERITABANJARMASIN.COM – PS Barito Putera harus mengakui keunggulan tim tuan rumah Persija Jakarta dalam laga lanjutan Shopee Liga 1 2019. Bertandang ke markas Macan Kemayoran, di Stadion Patriot, Bekasi, PS Barito Putera harus tumbang 1-0, lewat gol tunggal yang diciptakan Heru Susanto.

Dalam laga tersebut PS Barito Putera harus ditinggalkan sejumlah pemain pilarnya seperti, Rafael Silva, Bayu Pradana, dan Nazar Nurjaidin. Namun meski tanpa para pemain pilarnya tersebut, Laskar Antasar mampu melayani permainan dari tim tuan rumah, Persija Jakarta.

Di awal babak pertama, Persija Jakarta terus menekan jantung pertahanan PS Barito Putera, tapi kokohnya pertahanan yang dikawal Dandi Maulana CS tak mampu dibongkar para pemain depan Persija.

Tangguhnya pertahanan Laskar Antasari tidak terlepas dari penampilan gemilang sang penjaga gawang M Riyandi yang beberapa kali menyelamatkan gawangnya dari kebobolan. Selepas itu, hingga turun minum, PS Barito Putera lebih menguasai jalannya pertandingan.

Memasuki babak kedua, hampir dengan skema yang sama dengan di babak pertama, Persija Jakarta lebih menekan di menit-menit awal. Alhasil, pada menit ke-53 Heru Susanto yang berhasil mengecoh Gavin Kwan Adsit, membuka keunggulan untuk Persija Jakarta lewat tendangan kerasnya. 1-0 untuk keunggulan Persija.

Tertinggal 1-0, Laskar Antasari mencoba mengejar ketertinggalannya melalui permainan cepat di kedua sisi sayap Persija, namun upaya anak asuh Djajang Nurjaman selalu kandas.

Beberapa peluang emas didapatkan penyerang PS Barito Putera, Fransisco Torres, akan tetapi masih belum mampu membobol gawang Persija Jakarta yang dijaga Andritani.

Di babak kedua, permainan kedua tim terlihat imbang, dimana jual beli serangan terus terjadi di sepanjang 45 menit babak kedua. Hingga wasit yang memimpin pertandingan meniupkan peluit panjang, keunggulan 1-0 untuk kemenangan Persija tidak berubah.

Dengan kemenangan tersebut tim Macan Kemayoran keluar dari zona degradasi dan berada di peringkat 13 klasemen sementara, sedangkan PS Barito Putera masih berkutat di posisi 17 Klasemen Shopee Liga 1 2019.

Atas hasil buruk ini, pelatih Barito Putera Djajang Nurjaman mengungkapkan bahwa dirinya dan tim belum bisa beranjak dari zona merah.
“kembali kami menelan kekalahan, kekalahan ini kami masih belum bisa beranjak dari posisi 17 dan ini sesuatu yg tidak menggembirakan," ujar Djanur.

Djanur juga mengatakan dirinya akan terus melakukan perbaikan, mengevaluasi kesalahan-kesalahan yang ada dan terus memberi motivasi kepada pemain. “Yang pasti rencana kami tetap latihan, perbaiki keadaan dan kesalahan,” ungkapnya. (fajar/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner