Dapat Kado dari Rumah Zakat, Senyum Anak Yatim-Dhuafa Sungai Miai Terkembang | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Kamis, 09 Mei 2019

Dapat Kado dari Rumah Zakat, Senyum Anak Yatim-Dhuafa Sungai Miai Terkembang

Foto: dok.rumahzakat
BERITABANJARMASIN.COM - Sebanyak 30 bingkisan Kado Lebaran Yatim kembali dibagikan Rumah Zakat Cabang Banjarmasin kepada anak yatim dan dhuafa di Musholla Ar Rahman, Jalan Sungai Miai Dalam RT5, kawasan utara Banjarmasin, Rabu (8/5/2019).

Antusias dan senyum anak-anak terlihat ketika melihat isi bingkisan yang diberikan. Wajah ceria dan kebahagiaan turut membuat suasana semakin ceria, apalagi dilaksanakan di bulan nan suci, Ramadhan. Bulan di mana diturunkannya Al-Qur'an sebagai petunjuk dan cahaya orang yang beriman.

Muhammad Daffa Azhar, salah satu anak penerima bingkisan menuturkan sangat senang melihat bingkisan yang diberikan. 

"Terima kasih ya kak, saya senang sekali bisa dapat bingkisan dari Rumah Zakat, nanti bisa buat sekolah dan juga lebaran," katanya.

Hal senada juga diungkapkan oleh Muhammad Firdaus. Anak yang sangat aktif ini, terus menerus melihat bingkisan Kado Lebaran Yatim dengan sangat gembira. "Botol minumnya bagus, nanti dibawa ke sekolah seperti punya bu guru," tuturnya.

Sebagai informasi, Rumah Zakat kembali mendapatkan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk laporan keuangan di tahun 2018. Ini kali ke-13 Rumah Zakat mendapatkan opini tersebut yang merupakan opini tertinggi dalam bidang audit keuangan.

Sesuai dengan UU Nomor 23/2011 tentang Pengelolaan Zakat, bahwa semua lembaga amil zakat harus bersedia diaudit syariat dan keuangan.

Muhammad Luthfi Alfin selaku Branch Manager Rumah Zakat Kalsel mengatakan terima kasih kepada seluruh donatur, mitra, pemerintahan, dan rekanan kerjasama serta masyarakat yang telah memberikan kepercayaannya kepada Rumah Zakat. "Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan," ucap Alfin. (rilis/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner