Masya Allah, Ini Kawasan yang Disebut 'Samudera di Atas Awan' nya Kalsel | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Sabtu, 12 Januari 2019

Masya Allah, Ini Kawasan yang Disebut 'Samudera di Atas Awan' nya Kalsel

BERITABANJARMASIN.COM - Sudah tahukah anda Kalimantan Selatan punya 'Samudera di Atas Awan' yang menganggumkan.

foto: dok.instagram/@zuni_66

Jika kita biasanya melihat 'Samudra di Atas Awan' yang menggagumkan nan eksotis ketika fajar menyingsing di titik tertinggi Gunung Sumeru, Jawa Timur.  Kalimantan Selatan tak mau kalah, ternyata Kalsel juga punya loh!


Tepatnya di puncak tertinggi Gunung Halau Halau. Gunung ini merupakan gunung tertinggi di Kalimantan Selatan dengan ketinggian mencapai 1901 mdpl.


Gunung ini berada di perbatasan tiga kabupaten, yaitu Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Hulu Sungai Selatan, dan Tanah Bumbu.


Ketika menginjakan kaki di gunung ini, mata kita bakal disuguhkan pemandangan hamparan awan yang menawan dan di gunung ini kita bakal menjumpai sebuah Pohon Kariwaya yang besar. Pohon Kariwaya merupakan sejenis Beringin, berakar besar, dan tinggi.


Pohon Kariwaya sendiri merupakan pohon yang dikeramatkan bagi suku Dayak Meratus. Pohon ini memiliki batang yang unik, yakni seperti pintu gerbang yang di tengahnya berlubang besar dan dapat dilalui manusia.


Berdasarkan postingan akun @wisatakalsel pada unggahan dua hari lalu, memperlihatkan betapa indah dan menawannya awan yang menyerupai samudera. Dimana pemandangan ini hanya dapat kira nikmati jika berada di titik puncak gunung Halau-halau. (puji/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner