Tidak Ingin Berlarut - Larut, Ibnu Tunjuk Yudha Sebagai Pjs Dirut PDAM | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 19 September 2017

Tidak Ingin Berlarut - Larut, Ibnu Tunjuk Yudha Sebagai Pjs Dirut PDAM


BANJARMASIN, BBCOM - Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina akhirnya menunjuk Yudha Ahmadi sebagai Pejabat Sementara (Pjs) untuk mengisi posisi Direktur Utama PDAM yang saat ini kosong.

Penunjukan Yudha menyusul diserahkanya dua nama oleh direksi PDAM dimana dua nama tersebut merupakan hasil rapat interent PDAM dan diketahui oleh dewan pengawas PDAM yang dikepalai oleh Sekdakot Banjarmasin Hamli Kursani.

"Kami sudah memutuskan untuk menujuk Pjs pak Yudha Ahmadi terhitung dari hari ini," ucapnya dibalai kota, Selasa (19/9/2017).

Ibnu Sina mengatakan, proses penujukan Pjs PDAM mamang dirasa perlu untuk segera dilakukan. Menginat posisi Dirut saat ini sangat diperlukan gara PDAM bisa tidak stagnan. baik yang berkaitan dengan administrasi, maupun pelayanan masyarakat.

"Setelah satu hari, kita langsung tunjuk Pjsnya. Sesuai aturan, ketika dirut itu berhalangan lebih dari satu bulan maka harus ditunjuk Pjs. Karena saya yakin proses ini akan lama (proses hukum yang dijalani Dirut PDAM Muslih)," ujarnya.

Selain itu, orang nomor satu di Banjarmasin itu menyarankan kepada PDAM agar mendahulukan hal - hal yang bersifat mendesak. baik dalam hal yang bersangkutan dengan prusahaan, maupun pelayaan terhadap masyarakat. Sebab dia tidak ingin, permasalahan yang menimpa PDAM saat ini berpengaruh terhadap kinerja PDAM sendiri.

“Saya sudah memberikan saran kepada mereka (Direksi PDAM) untuk kontrak yang tidak mendesak mungkin bisa ditunda. Tetapi yang memang kebutuhan dasar, dan harus dilakukan agar jangan menggangu pelayanan silahkan dilanjutkan," jelasnya.

Sementara itu, Yudha Ahmadi selaku Pjs Dirut PDAM mengatakan, langkah awal yang akan dikerjakan yakni melakukan konsulidasi kedalam perushaan, agar permasalahan yang berkaitan dengan segala hal bisa segera dijalankan.

"Selaku Pjs kami akan melakukan konsulidasi dulu diperusahan, merapatkan barisan, dan meyakinkan kepada seluruh karyawan agar kita selalu kondusif dalam menjaga pelayanan kepada masyarakat," kata Yudha.

Ditanya kesiapanya menjabat sebagai Pjs Dirut PDAM, dia menjawab akan menjalankan tugas sebagaimana mestinya seorang Dirut. Dan hal yang terpenting perusahaan selalu bisa mengedepankan pelayanan kepada masyarakat.

“Kami akan terus berkoordinasi demi memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan,” katanya. [sbr]

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner