Hermansyah, Bakal Tindak Bangunan Tak Berizin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 08 Agustus 2017

Hermansyah, Bakal Tindak Bangunan Tak Berizin

BANJARMASIN, BBCOM - Wakil Wali Kota Banjarmasin Hermansyah menyatakan, akan melakukan pemeriksaan terkait izin bangunan - bangunan besar yang ada di Kota Banjarmasin.


Pemeriksaan dilakukan bertujuan untuk memastikan apakah bangunan tersebut memiliki izin atau tidak.  Kemudian jika memiliki izin, apakah izin sesui dengan yang terjadi dilapangan.

"Contohnya seperti bangunan yang izinnya dibangun lima lantai dibangun tujuh lantai. Itu kan jelas menyalahi aturan. Apalagi yang tidak memiliki izin sama sekali. Kita akan membentuk tim dalam dua, tiga hari ini. Dan kita akan segera melakukan Sidak ke seluruh bangunan yang ada," ucapanya di balai kota, Senin (7/8/2017).

Selain itu, bangunan yang berdiri di atas lahan milik Pemkot Banjarmasin juga tak luput dari sasaran pemeriksaan. Mangingat menurut informasi yang ia dapatkan, banyak bangunan yang izinnya sudah tidak sesuai. Sehingga perlu pendataan ulang.

"Kita juga melibatkan instansi terkait untuk menindak lanjuti itu. kalau bangunua sudah berjalan kita stop dulu seblum izin ada dan sesuai. Atau bisa juga kita cabut izinnya yang sudah dikeluarakan," tandasnya politisi PDIP itu.

Kemudian, jika memang bangunan yang berdiri diatas lahan milik Pemkot tidak memiliki izin atau tidak sesui. Maka Pemkot berkeinginan mengambil lahan tersebut. Untuk dijadikan bangunan pemerintahan.

Mengingat, saat ini ujar Hermansyah, sarana perkantoran untuk Pemkot sendiri masih jauh dari kata mencukupi. Itu terlihat dari adanya beberapa SOPD yang masih berkerja dalam satu bangunan.

"Kami ingin mereka berkantor untuk bertugas representatif, Makanya kami ingin inventarisir, baru kita bangun," jelasnya. [sbr]

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner