30 Persen Bacaleg Masih BMS, PDIP Kalsel Segera Lakukan Perbaikan | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 03 Juli 2023

30 Persen Bacaleg Masih BMS, PDIP Kalsel Segera Lakukan Perbaikan

BERITABANJARMASIN.COM - Partai Politik (Parpol) di Kalsel tengah melakukan perbaikan persyaratan bakal calon legislatif (Bacaleg) yang masih belum memenuhi syarat (BMS) tak terkecuali PDIP Kalsel.

Sekretaris DPD PDIP Kalsel, Berry Nahdian Furqon mengatakan pihaknya masih menyiapkan berkas perbaikan untuk kemudian diserahkan ke KPU. 

"Ada sekitar 30 persen bacaleg yang BMS, kami lakukan perbaikan sesuai jadwal yang ditentukan KPU Kalsel," ujarnya, usai melaksanakan kurban di kantor DPD PDIP Kalsel, Sabtu (1/7/2023) sore.

Menurut Berry berkas yang dinyatakan BMS tersebut karena ada perbedaan nama dan gelar di e-KTP dengan yang di unggah di SILON KPU. Kemudian persolaan ijazah yang belum dilegalisir sehingga perlu diperbaiki. 

Ia juga mengatakan pada masa perbaikan ini, ada beberapa bacaleg PDIP yang dilakukan pergantian sebab ada yang mengundurkan diri karena alasan sakit. 

Meskipun tak menyebut dengan gamblang, ia mengatakan beberapa nama tersebut ada di tingkat kabupaten/kota maupun provinsi.

"Secara substansial tidak ada masalah, kami akan secepatnya lakukan perbaikan dan melengkapi berkas Bacaleg," paparnya.

Adapun pada pelaksanaan ibadah kurban tahun 2023 ini, PDIP Kalsel membagikan sebanyak 1.000 kupon daging yang dikemas menggunakan bakul purun. 

Hal ini kata ia guna mengurangi penggunaan kantong plastik sekaligus memberdayakan UMKM di banua. Selain itu penggunan bakul purun ini juga ramah lingkungan dan sesuai instruksi walikota Banjarmasin. 

Adapun daging kurban ini akan dibagikan ke masyarakat yang membutuhkan khususnya di Kota Banjarmasin. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner