Partai Bulan Bintang Kalsel Optimis Bisa Raih Kursi Legislatif | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 15 Mei 2023

Partai Bulan Bintang Kalsel Optimis Bisa Raih Kursi Legislatif

BERITABANJARMASIN.COM - DPW Partai Bulan Bintang (PBB) menargetkan dapat kursi di setiap Daerah Pemilihan (Dapil) pada pilihan legislatif (Pileg) 2024.

"Kami harus dapat kursi di tujuh daerah pemilihan, paling tidak satu kursi di masing-masing Dapil," jelasnya Sabtu (13/5/2023).

Pada berkas pengajuan bakal calon legislatif (Bacaleg), PBB mendaftarkan 55 kader terbaiknya dan memenuhi persyaratan keterwakilan perempuan sebesar 30 persen.

"Alhamdulillah pendaftaran diterima oleh komisioner KPU dan dinyatakan lengkap," jelas Ketua DPW PBB Kalsel, HM Ismail Iberahim.

Setelah pendaftaran diterima KPU, pihaknya akan merapatkan barisan dan konsolidasi dengan seluruh caleg untuk memenuhi target pada Pileg 2024 mendatang.

"Kami bersiap untuk bisa meraih dukungan sebanyak-banyaknya dari masyarakat dan terpenuhi target," jelasnya. 

Salah satu kader PBB yang bakal maju yakni Habib Fathurrahman Bahasyim yang merupakan pendatang baru yang optimis dapat meraih kursi Dapil Kalsel 1, Kota Banjarmasin.

"Melalui jalur parlemen saya ingin ikut memperjuangkan aspirasi masyarakat Kalsel," ucap buyut Habib Basirih tersebut. (maya/sip)

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner