"Perang" Baliho Caleg dan Bendera Parpol Mulai Terlihat di Banjarmasin | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Jumat, 14 Desember 2018

"Perang" Baliho Caleg dan Bendera Parpol Mulai Terlihat di Banjarmasin

BERITABANJARMASIN.COM - Pemilu 2019 semakin dekat. Suasana politik semakin riuh. Para calon wakil rakyat dan parpol ramai bersaing dalam bentuk baliho maupun bendera. Seperti terlihat di Banjarmasin dalam satu bulan belakangan ini.


ilustrasi pemilu.


Menurut pantauan BeritaBanjarmasin.com, Jumat (14/12/2018), di lima kecamatan, yaitu Banjarmasin Utara, Selatan, Timur dan Barat, baliho dalam berbagai bentuk dan desain sudah bermunculan.


Seperti terlihat di kawasan Banjarmasin Utara misalnya, tepat di sekitar kawasan bundaran Jalan Brigjend Hasan Basry baliho caleg dalam ukuran besar bisa terlihat. Jika kita masuk ke Jalan Perdagangan, kibaran beberapa bendera parpol juga tampah terlihat di pinggiran jalan.


Foto caleg beserta nomor urut dan kalimat ajakan untuk melihat, menambah ramai pemandangan saat melintas di jalan ini. Kalau lebih masuk lagi ke dalam, ke arah Alalak dan Kuin, akan lebih banyak lagi bendera parpol dengan warnanya masing-masing.


Uniknya, salah satu percetakan baliho di kawasan ini memberikan diskon yang lumayan khusus untuk caleg yang mencetak balihonya di tempat itu.


Namun, pemasangan baliho kampanye ini tetap ada aturannya. KPU memfasilitasi pengadaan alat peraga kampanye tipe baliho maupun spanduk bagi kampanye capres, parpol serta perseorangan DPD.


Tempat memasang alat peraga kampanye pun tak dibenarkan dipasang di lembaga pendidikan, gedung pemerintahan, tempat ibadah, dan tempat layanan kesehatan. (sip/sip) 

Posting Komentar

favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner