Lantik Pengurus Baru, PMII Kota Banjarmasin Siap Bersinergi | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Senin, 19 Maret 2018

Lantik Pengurus Baru, PMII Kota Banjarmasin Siap Bersinergi

Banjarmasin, BBCom – Pengurus cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Kota Banjarmasin melaksanakan pelatikan pengurus baru periode 2017/2018, di Gedung Serbaguna Universitas Lambung Mangkurat (ULM) Banjarmasin, Sabtu (17/03).

Kegiatan tersebut, dihadiri Wakil Walikota Banjarmasin Hermansyah. Pemimpin kota seribu sungai ini berpesan, para pengurus PMII yang baru agar segera bergerak melaksanakan program kegiatannya, dan bersinergi dengan jajaran Pemko Banjarmasin, untuk membangun kota.
Sesi saat pelantikan PMII Banjarmasin yang dihadiri oleh Rektor hingga Wakil Walikota Banjarmasin/humpro-bjm
Kepada pihak ULM Banjarmasin, Hermansyah juga berpesan, agar terus melakukan sinergisitas dengan Pemko Banjarmasin, sehingga semua permasalahan yang menyangkut pemuda dan penyakit masyarakat dapat terselesaikan. 

“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada pihak ULM Banjarmasin yang selama ini telah banyak mendukung program Pemko Banjarmasin. Ke depannya saya ingin sinergisitas ini lebih ditingkatkan lagi. Karena banyak permasalahan yang harus ditanggulangi secara bersama, seperti terkait permasalahan Narkoba dan pergaulan bebas yang mulai merambah di kota ini,” ucapnya saat menyampaikan arahannya.

Dalam kegiatan yang dihadiri Rektor Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin Prof H Sutarto Hadi, para pengurus PMII Kota Banjarmasin itu dilantik langsung oleh Pengurus Besar PMII Pusat, Syarif Hidayatulah.

Terpilih sebagai Ketua PMII Kota Banjarmasin periode 2017/2018 adalah Khairul Umam.

"Semoga kita bisa bekerjasama dan bersinergi dengan semua gerakan kepemudaan di Banjarmasin dan mampu menjadi mitra kritis pemerintah kota," ujar Umam yang juga mantan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa ULM. (humpro-bjm/ayo)


favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner