Warga Banjarmasin Was-Was Terompet Berbahan Sampul Al Qur'an | Berita Banjarmasin | Situs Berita Data & Referensi Warga Banjarmasin

Selasa, 29 Desember 2015

Warga Banjarmasin Was-Was Terompet Berbahan Sampul Al Qur'an

BERITABANJARMASIN.COM - Adanya terompet berbahan sampul Al Qur'an di Jawa Tengah yang menghebohkan baru-baru ini di Jawa Tengah juga membuat warga Banjarmasin was-was membeli terompet. Apalagi menjelang tahun baru ini, penjualan terompet sedang ramai-ramainya dan banyak dibeli.

foto: hidayatullah.com

Salah satu warga Banjarmasin, Iin misalnya, sempat kaget dengan beredarnya berita ditemukannya terompet berbahan sampul Al Qur'an. Apalagi, belakangan terungkap ada sekitar 2,3 ton sampul Al Qur'an juga disita, karena diduga akan digunakan untuk membuat terompet. "Ya kita jadi was-was juga. Biasanya kan anak-anak minta dibelikan terompet jelang tahun baru," katanya kepada beritabanjarmasincom, Selasa (29/12/2015).

Seperti diketahui, jagat netizen dihebohkan dengan penemuan terompet berbahan dasar sampul Al Qur'an tersebut baru-baru ini. Hari Senin (28/12/2015), dikabarkan beredar terompet berbahan sampul Al-Quran yang dijual di minimarket Kendal, Jawa Tengah dan sekitarnya, seperti dikutip dari Hidayatullah.com.


favourite category

...
test section describtion

Whatsapp Button works on Mobile Device only

close
pop up banner